CarX Street adalah game mengemudi yang memungkinkanmu bergerak bebas di sekitar Sunset City untuk mencari balapan dan tantangan. Dalam hal ini, game ini akan sangat mengingatkanmu pada Bornout Paradise yang keren, yang juga memungkinkanmu bergerak bebas di sekitar Paradise City untuk mencari balapan. Setelah menyelesaikan misi, kamu akan mendapatkan uang, yang dapat digunakan untuk membuka lebih banyak mobil dan meningkatkan mobil yang sudah kamu miliki di garasi.
Berbagai macam event
Di CarX Street, kamu bisa berpartisipasi dalam berbagai jenis balapan dan event serupa. Balapan standar akan mengadumu dengan pembalap lain di sirkuit pendek dan kamu harus membuktikan siapa yang tercepat. Tapi kamu juga bisa menemukan kompetisi drifting, yang mana, pemenangnya adalah orang yang mendapatkan poin drifting terbanyak sebelum waktu habis. Kamu yang memutuskan apakah kamu lebih suka berspesialisasi dalam balap kecepatan atau drift.
Sesuaikan kontrol sesuai keinginanmu
Kontrol di CarX Street sungguh sederhana, dan memberimu tiga metode untuk dipilih: yang paling mudah digunakan adalah tombol, baik untuk arah maupun untuk pedal gas dan rem. Tetapi, kamu juga bisa menggunakan akselerometer perangkat Android atau setir virtual untuk berbelok. Salah satu dari ketiga pilihan ini akan memberimu pengalaman berkendara yang mulus dan memacu adrenalin.
Setel kendaraanmu sesuai keinginan
Kustomisasi adalah salah satu hal yang menarik dari CarX Street, karena kamu bisa membuat mobil unik dan memodifikasi hampir semua elemen estetis yang dapat kamu pikirkan. Di antara elemen estetis yang dapat kamu modifikasi adalah lampu depan, lampu-lampu mobil lainnya, bumper, pelek, sepatbor, spoiler, dan banyak lagi. Secara internal, kamu juga bisa meningkatkan mesin, transmisi, atau suspensi. Kamu bahkan bisa membeli rumah di seluruh kota untuk mendapatkan garasi baru dan dapat mengakses mobil terbaikmu kapan saja.
Grafis yang layak untuk konsol
Grafis di CarX Street luar biasa, dengan kualitas yang akan kamu temukan di konsol desktop. Semua kendaraan memiliki model yang sangat mendetail yang juga dapat kamu sesuaikan secara individual saat menyetelnya. Terlebih lagi, kota ini dibuat ulang dengan sempurna dalam bentuk 3D dan memiliki siklus siang/malamnya sendiri, sehingga kamu bisa berkeliling di jalan-jalannya pada waktu yang berbeda dalam sehari.
Salah satu game mobil terbaik untuk Android
Unduh APK CarX Street kalau kamu mencari game balapan yang bagus untuk Android yang memungkinkanmu menikmati pengalaman serupa dengan yang ditawarkan oleh Burnout Paradise yang legendaris tetapi di perangkat seluler. Game ini menawarkan visual yang luar biasa, kontrol yang disesuaikan dengan sempurna untuk perangkat layar sentuh, dan berjam-jam konten yang menampilkan mobil, misi, balapan, lintasan, dan banyak lagi.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 10 ke atas
Komentar
Permainan mobil ini luar biasa
bagus
permainan ini sangat luar biasa 👍 Saya akan menemukan game itu..
Sempurna!!!
Sangat sangat sangat bagus
bahasa Inggris atau Spanyol